SIGER.NEWS – Guna mewujudkan generasi emas Indonesia, Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk lebih memperhatikan kesehatan fisik dan mental anak-anak.
Hal ini disampaikannya saat menghadiri Gebyar Hari Anak Nasional Tahun 2024 yang digelar di Gedung Semergou, Sabtu (27/7/2024).
Acara yang mengangkat tema “Suara Anak Membangun Bangsa” ini dihadiri oleh Wakil Walikota Bandar Lampung, Forkopimda, para Kepala OPD, Camat, Lurah, serta ratusan anak-anak dari seluruh penjuru Kota Bandar Lampung.
Dalam sambutannya, Eva Dwiana menyoroti pentingnya menjaga kesehatan anak-anak di tengah perkembangan teknologi yang pesat.
“Banyaknya game online dan pengaruh media sosial membuat kita perlu waspada terhadap dampaknya pada kesehatan mental anak-anak kita,” ujar Eva.
Ia juga menekankan pentingnya peran orang tua dalam mendampingi tumbuh kembang anak.
“Pemerintah Kota Bandarlampung berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi anak-anak kita. Namun, peran orang tua sangat krusial dalam memberikan kasih sayang, perhatian, dan pendidikan yang baik,” tambahnya.
Lebih lanjut, Eva Dwiana menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Bandar Lampung telah berupaya maksimal dalam melindungi anak-anak melalui berbagai program dan kebijakan.
Dinas Pendidikan, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), serta aparat kecamatan dan kelurahan terus bekerja sama untuk memantau kondisi anak-anak di Kota Bandar Lampung.
“Kami berharap melalui acara ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan dan kesejahteraan anak semakin meningkat,” pungkas Eva Dwiana. (*)