Kakanwil Kemenag Lampung Ajak Para Ulama Proaktif Menyebarkan Pesan Perdamaian

HEADLINE284 Dilihat
banner 468x60

SIGER.NEWS – Mari untuk seluruh para ulama untuk lebih proaktif dalam menyebarkan pesan-pesan perdamaian di tengah masyarakat yang sedang menghadapi berbagai tantangan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung, Dr. H. Puji Raharjo, S.Ag, S.S, M.Hum dalam kegiatan Silaturahmi Alim Ulama dan Penguatan Dai Wasathiyah Provinsi Lampung bertajuk “Bersama Ulama, Lampung Damai,” pada Sabtu (10/8/2024) malam di Ballroom Hotel Novotel Lampung.

banner 336x280

Pada kesempatan tersebut, Puji Raharjo menekankan, pentingnya peran ulama sebagai pilar utama dalam menciptakan dan menjaga perdamaian di tengah masyarakat yang semakin beragam.

“Ulama memiliki kekuatan moral dan spiritual untuk membimbing umat menuju jalan kedamaian. Di tengah berbagai tantangan, seperti radikalisme dan intoleransi, ulama harus berdiri di garis depan sebagai agen perdamaian,” terangnya.

Puji Raharjo menambahkan, peran ulama tidak terbatas hanya pada mimbar-mimbar masjid, tetapi juga harus menjangkau ruang-ruang publik dan media sosial. Lanjut Puji Raharjo, ulama harus mampu menjadi penengah yang bijak dalam setiap potensi konflik yang muncul di masyarakat.

“Dengan pendekatan yang penuh hikmah, ulama dapat meredam ketegangan dan menyebarkan pesan-pesan yang menyejukkan,” jelasnya.

Puji Raharjo mengajak, para ulama untuk terus memperkuat persaudaraan antar umat beragama di Lampung.

“Kita hidup dalam keberagaman yang indah. Mari kita rawat bersama persaudaraan ini, agar Lampung selalu menjadi daerah yang damai dan harmonis,” tegasnya.

Puji Raharjo berharap, para ulama dapat menjadi garda terdepan dalam menjaga kedamaian dan mendorong masyarakat untuk selalu mengedepankan dialog dalam menyelesaikan setiap perbedaan.

Dalam acara tersebut turut dihadiri oleh, Penjabat Gubernur Lampung, Ketua MUI Pusat Bidang Fatwa, Ketua MUI Lampung, Kapolda Lampung, ratusan ulama dari berbagai penjuru Lampung, serta tokoh-tokoh agama lainnya. Mereka berdiskusi dan berbagi pandangan mengenai strategi terbaik dalam menyebarkan pesan kedamaian dan mencegah potensi konflik di tengah masyarakat. (*/Harry)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *